JAKARTA – Kementerian Ekonomi Kreatif berkomitmen menjadi akselerator bagi talenta kreatif muda Indonesia agar dapat “naik kelas” melalui dukungan terhadap Festival Nyanyian Anak Negeri (FNAN).
Komitmen itu disampaikan Menteri Ekraf Teuku Riefky Harsya saat menerima tim FNAN di kantornya, Rabu (18/6).
“Peran kami sebagai pemerintah adalah menjadi akselerator bagi talenta-talenta kreatif yang sudah ada bisa naik kelas,” tegas Riefky di Gedung Autograph Tower, Thamrin Nine, Jakarta.
Menteri Riefky melihat FNAN sebagai platform strategis untuk memperkuat tema kebangsaan di kalangan generasi muda. Menurutnya, festival ini bukan sekadar panggung hiburan, melainkan sarana membentuk jati diri bangsa melalui musik.
“Festival ini akan menjadi bentuk kolaborasi kreatif yang menumbuhkan semangat berkarya dan kepedulian bagi para musisi untuk mengangkat lagu-lagu yang membangkitkan rasa kebangsaan,” kata Riefky.
Festival yang digagas Tiga Belas 45 Production ini tidak sekadar kompetisi vokal biasa. FNAN dirancang sebagai ajang pembentukan Duta Anak Muda Indonesia dengan karakter kebangsaan yang kuat, disiplin, dan profesional.